Senin, 27 Juni 2011

CATATAN

PANJAT TEBING.
Nikmatnya gravitasi bumi.
Hangatnya pelukan batu tebing.
Kuatnya cengkraman, kokohnya tumpuan kaki, indahnya keseimbangan badan.
Menari dimedan vertikal.
Tali dan pengaman serta keyakinan menjadi harapan.
Latih mental yang cadas dan fisik yang keras.
Mari kita pandang keatas raih top of gian rock.


GUNUNG HUTAN.
Lebatnya pohon rumput ilalang liar tanpa gedung-gedung pencakar langit.
Sejuknya oksigen dan jernihnya air tanpa cerobong asap dan kotoran limbah.
Kicauan burung dan canda hewan liar tanpa terselingi deru mesin2.
Dinginnya pelukan kabut tanpa freon.
Jalan panjang tanpa aspal dengan ditemani tas besar.
Peta+kompas menjadi petunjuk arah.
Tak terasa aku berada disinggasana diatas awan.
Terima kasih Tuhan aku masih diberi kesempatan untuk menikmati keindahan alam ciptaan_Mu.


KONSERVASI LINGKUNGAN.
Warisan buat anak cucu kita, apa?
Dimana? masih adakah?.
Save our nature.
Mari kita jaga, mari kita pulihkan, mari kita lestarikan.
Bisakah? Mampukah? Bagaimana?.
Mulai dari diri sendiri.
Mulai sedikit demi sedikit.
Mari kita saling bergandeng tangan.
Kita wujutkan mimpi banyak orang.
Kita selamatkan warisan buat anak cucu kita.


ARUNG JERAM.
Arus yang deras.
Jeram yang menantang.
Batuan-batuan yang tersusun dengan indahnya.
Sifat air dengan morfologinya.
Insting, pengetahuan, kekompakan, fisik yang prima yang kita butuhkan.
Dan mari kita mulai dengan dayungan cinta.



SUSUR GOA.
Perut bumi.
Zona gelap abadi.
Patung lukisan alam ciptaan Tuhan.
Air terjun dan danau perut bumi.
Tak ada beda siang dan malam.
Latih mental dan keteguhan hati.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar